Spesies Mirip Bagian Tubuh Pria Ditemukan di Brasil

Sebuah spesies unik ditemukan oleh para ahli yang tengah sibuk melakukan pembangunan bendungan di sungai Amazon. Spesies ini dari genus amfibi Sesilia, yaitu amfibi tanpa kaki yang menyerupai cacing tanah atau dari beberapa catatan para ahli, lebih menyerupai sabuah bagian dari anatomi pria.

Binatang ini ditemukan para ahli saat menguras sebagian dari Sungai Madeira – anak sungai utama dari Amazon – untuk proyek hidroelektrik yang kontroversial. Para ahli menemukan enam ekor spesies ini menurut keterangan ahli biologi Julian Tupan, yang mengidentifikasinya sebagai spesies Atretochoana eiselti. Hanya sedikit hal lain yang diketahui dari spesies yang hidup di air dan tidak memiliki paru-paru ini,  serta bernapas melalui kulit sebagai gantinya. Spesies sejenis juga ditemukan dekat muara Amazon, lebih dari 2.500 km dari tempat ditemukan spesies sebelumnya. Caecilian biasanya predator, mereka makan ikan-ikan kecil, cacing, dan invertebrata air lainnya. Mereka memiliki kemampuan pandang yang buruk dan mengidentifikasi mangsa berdasar dari bau mereka.

Atretochoana eiselti adalah Sesilia terbesar yang diketahui hingga kini, dengan panjang mencapai 75 cm (30 inci), atau lebih dari dua kali ukuran terbesar setelahnya.

Status populasi Atretochoana eiselti tidak diketahui, tetapi daerah tempatnya ditemukan ini akan segera terkena dampak oleh pembangunan bendungan Santo Antonio dekat Porto Velho di Rondonia. Pemerhati lingkungan mengkritik proyek ini, karena akan menyebabkan banjir di hutan hujan dan adanya perubahan di bagian dalam taman nasional. Brasil saat ini tengah k keranjingan membangun bendungan di Amazon, dengan 30 bendungan upayakan bisa dikejar pembangunannya hingga tahun 2020. Ahli ekologi memperingatkan aktivitas pembangunan bendungan dapat berdampak buruk pada migrasi ikan dan arus nutrisi melalui lembah Amazon.

Foto: Matt Roper
Artikel yang diterbitkan oleh
, , , ,