,

Foto: Kabut Asap Masih Selimuti Jambi

Akibat kebakaran hutan  kota Jambi diselimuti kabut asap. Berdasarkan hasil pantauan satelit NOAA (National Oceanic and Atmospheric Administration) terdapat sepuluh titik panas (hot spot) yang berada di daerah Jambi yang diantaranya terdapat di Kabupaten Muaro Jambi, Tanjung Jabung Timur dan Sarolangun. Selama 5 hari terakhir kabut asap di kota Jambi semakin pekat dan mulai mengganggu aktifitas warga Jambi termasuk jadwal penerbangan dari dan menuju bandara Sultan Thaha. Menurut pihak bandara Sultan Thaha gangguan asap terparah terjadi setiap pukul 06.00 hingga pukul 09.00 pagi yang berakibat pada tertundanya jadwal penerbangan pagi hari.

Saat ini Dinas Kehutanan Provinsi Jambi masih berusaha keras untuk memadamkan api terutama di lahan gambut yang mudah terbakar dan lebih sulit untuk dipadamkan. Menurut Dinas Kehutanan Provinsi Jambi sekitar 300 hektar wilayah Taman Nasional Berbak (TNB) juga ikut terbakar. Kabut asap diperkirakan masih akan terus menyelimuti Jambi hingga bulan Oktober dan pada bulan Agustus ini diperkirakan jumlah titik panas akan terus bertambah karena bulan ini adalah merupakan puncak musim kemarau.

Kabut asap di Jambi, masih menutupi pandangan. Foto: Lili Rambe
Kabut asap di Jambi. Foto: Lili Rambe
kabut asap, mengganggu aktivitas warga dan menimbulkan penyakit pernapasan. Foto: Lili Rambe
Artikel yang diterbitkan oleh
, , , , ,