,

Video: Kala Muntahan Sinabung Belum Berhenti

Gunungapi Sinabung terletak di Kabupaten Karo, Sumatera Utara terus erupsi. Setahun lebih sudah mengeluarkan debu vulkanik panas dan lahar dingin disertai gelundungan bebatuan.

Sejumlah desa pada radius kurang tiga kilo meter dari Gunung Sinabung, terdampak erupsi. Bangunan rumah hancur dihantam batu ukuran besar.

Data Dinas Pertanian Sumut, akibat debu vulkanik, tanaman dan kebun masyarakat desa di Karo seluas 2.959 hektar hancur dan terancam gagal panen.

Mongabay, mengambil video di Desa Gurukinayan, Karo, berjarak tiga kilometer dari kaki Sinabung. Desa ini, salah satu yang dikosongkan karena berbahaya. Tampak gunung erupsi dan mengeluarkan awan panas dan lahar dingin. Guguran awan panas ini telah menelan 17 warga desa, satu jurnalis

Video diambil Minggu 12 Oktober 2014, terlihat Desa Gurukinayan hancur, dan warga terpaksa mengungsi di sejumlah lokasi di Karo yang sudah disiapkan pemerintah.

Data BNPB, pada Minggu, (12/10/14), status Sinabung Siaga Level III. Terjadi guguran 142 kali. Semoga Sinabung berhenti erupsi, dan tidak lagi menelan korban jiwa.

Artikel yang diterbitkan oleh
, , , , , ,