Amuba Jenis Baru Ini Mengingatkan Kita pada Film “The Lord of the Rings”

 

 

Amuba atau amoeba merupakan mikroorganisme yang begitu menarik perhatian ilmu pengetahuan. Struktur tubuhnya bersel tunggal dan bergerak dengan mengubah pola tubuh. Rancangan istimewa ini disebut pseudopodia yang memungkinkannya bergerak dengan menarik diri sendiri.

Bentuk amuba juga bermacam, ada yang bulat memanjang, bola, bahkan tidak menentu yang terlihat seperti gumpalan jelly. Tempat hidupnya juga beragam, ada yang hidup di tahah, tempat basah, juga hidup di luar tubuh organisme lain. Bahkan, ada juga yang hidup di dalam tubuh organisme seperti di tubuh manusia. Dalam perkembangannya, amuba terus membelah diri, menjadi dua amuba identik yang dinamakan pembelahan biner.

Adalah August Johann Rosel von Rosenhof dari Jerman yang pertama kali menemukan amuba pada 1757. Awalnya, amuba dinamai Der Kleine Proteus, merujuk pada Dewa Yunani bernama Proteus, Dewa Laut yang bisa meramal dan berubah wujud. Sedangkan nama ‘amibe’ yang dalam Bahasa Yunani artinya berubah, sebagai nama organisme, diberikan oleh Bory de Saint-Vincent.

Belum lama ini, sekelompok peneliti dari University of São Paulo Bioscience Institute (IB-USP) Brazil, University of Maringa (UEM) di Paraná, perusahaan konsultan berbasis lingkungan di Vila Velha, São Santo, dan peneliti dari Minas Gerais, berhasil mengidentifikasi amuba jenis arcellinida dengan bentuk karapas yang menyerupai topi Gandalf.

Siapakah Gandalf? Dia adalah tokoh penyihir dalam “The Lord of The Rings,” novel karya J.R.R Tolkien (1892-1973), yang juga diangkat dalam versi film. Karakter yang diperankan oleh Sir Ian McKellen.

 

 

Arcella gandalfi terlihat bagai topi penyihir Gandalf (kiri atas), sementara bentuk amuba lainnya seperti bentuk topi biasa. Arcella brasiliensis (kanan atas), diperkirakan memiliki kedekatan dengan A. gandalfi. Arcella intermedia (kanan bawah) dan Arcella laevis (kiri bawah) menunjukkan keragaman bentuk bagaimana organisme bersel tunggal ini diciptakan. Kredit: Alfredo L. Porfírio-Sousa; Jordana C. Féres via Live Science

 

Dalam Jurnal Ilmiah Acta Protozoologica ini dijelaskan bahwa arcellinida merupakan amuba yang hidup bebas di perairan Brazil. Jenis yang mencolok tersebut, berdasarkan karakteristik morfologi dan biometriknya digolongkan sebagai jenis baru yang dinamakan: Arcella gandalfi. Nama yang didedikasikan untuk tokoh penyihir ciptaan Tolkien tersebut.

“Spesies amuba baru ini sangat jarang ditemukan karena bentuknya yang begitu kecil dan tidak banyak yang mempelajarinya. Selain itu, sangat sedikit taksonomis yang mengkhususkan diri meneliti kelompok jenis ini di Brazil,” tutur Daniel J. G. Lahr, profesor di Departemen Zoologi IB-USP sekaligus peneliti utama untuk kegiatan tersebut, sebagaimana dilansir dari Agência FAPESP, Februari 2017.

Beberapa tahun terakhir, Lahr memang menerima laporan keberadaan mikroorganisme air tawar ini dari berbagai penjuru Brasil, seperti Minas Gerais, Tocantins, Paraná, Amapá, dan Rio de Janeiro. Namun, dikarenakan jumlah spesimen yang dikumpulkan di wilayah tersebut begitu minim, Lahr tidak bisa melakukan analisis laburatorium untuk memastikan bahwa amuba ini benar-benar mewakili jenis baru.

 

Ian McKellen memerankan tokoh Gandalf dalam “The Hobbit: An Unexpected Journey.” Kredit: James Fisher/Warner Bros

 

Berdasarkan karakterisasi biometrik dan morfologi, bentuk corong/kerucut Arcella gandalfi memang lebih unik di antara spesies yang masuk dalam genus Arcella, salah satu marga terbesar amuba. Warnanya juga terlihat kuning muda hingga coklat dengan diameter 0.0032 inchi (81 milimeter) dan tinggi kerucut 0.0028 inchi (71 mikrometer). Mikrometer adalah sepersepuluh milimeter.

Meskipun Arcella gandalfi merupakan mikroskopis, namun ukurannya dianggap besar untuk organisme bersel tunggal. “Ini hanya satu sel, tetapi mampu membangun karapas berbentuk corong,” ujar Lahr.

Menurut Lahr, tidak ada catatan yang menyerupai Arcella gandalfi selain di Amerika Selatan.  Identifikasi spesies baru mikroorganisme sebagaimana amuba ini, adalah bukti kuat bila distribusi geografisnya dibatasi wilayah. “Genus Arcella terdiri sekitar 200 spesies yang merupakan salah satu marga paling beragam di antara thecamoebians. Sebagian besar amuba dalam Genus Arcella, ukurannya kurang dari setengah Arcella gandalfi dengan variasi morfologi,” terangnya. (Berbagai sumber)

 

 

Artikel yang diterbitkan oleh
, ,