- Semangka merupakan buah yang populer dan digemari di Indonesia.
- Namun di Oklahoma, negara bagian Amerika Serikat, semangka diputuskan bukan termasuk buah, melainkan masuk golongan sayur.
- Pertanian semangka di Indonesia sangat menjanjikan dengan potensi ekspor yang
- Mengonsumsi semangka memiliki banyak manfaat, seperti menjaga kesehatan jantung, mengurangi tekanan darah tinggi, mengurangi kadar kolesterol.
Semangka tergolong jenis buah atau sayur?
Semangka ada yang memiliki warna daging merah dan kuning. Selain itu, ada juga semangka yang memiliki biji dan tanpa biji.
Di Oklahoma, sebuah negara bagian di Amerika Serikat, semangka dimasukkan sebagai golongan sayur. Bukan jenis buah.
Dikutip dari The Guardian, untuk memutuskan apakah semangka itu buah atau sayur, para senator di negara bagian tersebut melakukan voting. Hasilnya, semangka dinyatakan sebagai family yang sama dengan mentimun. Untuk alasan itulah semangka kemudian disebut bagian dari sayur.
Baca: Alpukat, Apakah Buah atau Sayur?
Banyak penelitian menyatakan bahwa semangka [Citrullus lanatus] adalah tanaman merambat yang berasal dari daerah gurun di Afrika bagian selatan. Tanaman ini masih sekerabat dengan labu, melon, dan mentimun.
Semangka merupakan jenis buah. Di Indonesia sendiri, terdapat beberapa jenis semangka yang ditanam, mulai dari yang lokal hingga introduksi dari luar.
Sebuah penelitian berjudul “Karakterisasi dan Evaluasi Keragaman Genotipe Semangka Lokal” tanaman ini terdiri dari dua jenis yaitu hibrida dan non-hibrida. Disebutkan bahwa para petani relatif lebih menyukai menanam varietas hibrida karena menghasilkan tanaman dengan pertumbuhan yang kuat, produktivitas tinggi, seragam, dan tahan terhadap penyakit.
Pertanian semangka di Indonesia pun menjanjikan. Tahun 2021, TaniHub Group sebuah start up atau perusahaan rintisan di bidang teknologi pertanian melakukan ekspor semangka ke Uni Emirat Arab [UEA] senilai US$11.460 atau Rp166,5 juta.
Produk semangka yang diekspor berasal dari petani binaan perusahaan di Lampung. Diperkirakan, potensi permintaan yang berkelanjutan dari pasar UEA mencapai 156 ton per bulan.
Baca: Labu Kuning, Sumber Pangan Fungsional Asal Benua Amerika
Manfaat semangka
Di pasaran, semangka merupakan buah yang sangat diminati konsumen karena rasanya yang segar dan manis serta mengandung banyak air. Sangat cocok cocok dikonsumsi saat terik matahari.
Dikutip dari situs kesehatan halodoc, semangka banyak memiliki kandungan nutrisi yang berguna untuk kesehatan. Semangka memiliki kandungan air yang tinggi sekitar 92%, karbohidrat [7%], protein [1%], lemak [0,2%], dan serat [0,4%].
Beberapa manfaat yang bisa kita dapatkan ketika mengonsumsi semangka adalah menjaga kesehatan jantung, mengurangi tekanan darah tinggi, mengurangi kadar kolesterol, meningkatkan kesehatan mata, menjaga kesehatan kulit, menurunkan resiko kanker, serta mengoptimalkan kesehatan pencernaan.
Baca juga: Buah Naga dan Hal Menarik Penamaannya
Selain itu, biji semangka yang diolah menjadi kuaci memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh. Dikutip dari klikdokter, dari sekian banyak manfaat, salah satunya adalah biji semangka mengandung magnesium yang dapat membantu memelihara kesehatan jantung.